Apa itu ICD 10?
yang jelas ICD tuh buku
xD
iya buku, semacem buku
sihir(?) gitu, buku sihirnya Harry potter aja kalah loh tebelnya sama ICD ini
/haha
Jadi, ICD itu kepanjangan dari International Statistical Classification of Diseases and Related
Health Problems yang kalo diterjemahin ke bahasa indonesia yang baik dan tidak benar,
artinya klasifikasi internasional tentang penyakit dan masalah kesehatan
yang terkait.
buku ini isinya mengenai pengkodean
penyakit, keluhan, gejala, dan keadaan sosial dan eksternal
menyebabkan cedera atau penyakit. ICD-10 berisi 21 bab, didalemnya
ada lebih dari 155.000 kode penyakit loh . Jadi kesimpulannya itu ICD
adalah sebuah buku, yang didalemnya berisi kumpulan penyakit yang sudah di
kelompokkan, dan sudah diakui internasional.
oh iya ICD 10 ini
terbagi atas 3 Jilid;
- Jilid Pertama namanya Tabular list/daftar tabulasi,
yang isinya berupa daftar alfanumerik dari penyakit dan kelompok
penyakit, beserta catatan “inclusion” dan “exclusion” dan beberapa cara
pemberian kode.
- Jilid kedua berisi Pengenalan dan petunjuk
penggunaan jilid 1 dan 3, Petunjuk pembuatan sertifikat dan
aturan-aturan kode kesakitan, serta Petunjuk mencatat dan mengkode
penyebab kematian
- Jilid 3 berisi Lead Term / Indeks abjad
dari penyakit yang terdapat pada daftar tabulasi di jilid 1
OH IYA, ICD-10 juga punya Temen temen loh, ada ICD-9 CM, ICD-O, ICOPIM ICIDH-2 wkwk
ini nih ICD dan temen-temennya punyaku